POHON - POHON MENAKJUBKAN ( 1 )
DEFINISI POHON
Pohon dengan nama lain "pokok" atau dalam bahasa Inggris "Tree" adalah tumbuhan yang mempunyai batang dan cabang terbentuk dari berkayu. Pohon memiliki batang utama yang tumbuh tegak, menopang tajuk pohon. Untuk membedakan pohon dari semak dapat dilihat dari bentuk dan penampilan. Semak juga memiliki batang berkayu, tetapi tidak tumbuh tegak.
Dengan definisi seperti di atas berarti "pisang" bukanlah merupakan pohon sejati karena tidak memiliki batang sejati yang berkayu. Jenis-jenis mawar hias lebih tepat disebut semak daripada pohon karena batangnya walaupun berkayu tidak berdiri tegak dan habitusnya cenderung menyebar menutup permukaan tanah.
Batang merupakan bagian utama pohon dan menjadi penghubung utama antara bagian akar, sebagai pengumpul air dan mineral, dan bagian tajuk pohon (canopy), sebagai pusat pengolahan masukan energi (produksi gula dan bereproduksi). Cabang adalah juga batang, tetapi berukuran lebih kecil dari berfungsi memperluas ruang bagi pertumbuhan daun sehingga mendapat lebih banyak cahaya matahari dan juga menekan tumbuhan pesaing di sekitarnya. Batang diliputi dengan kulit yang melindungi batang dari kerusakan.
Dalam bahasa sehari-hari, pengertian pohon agak lebih luas, yang dalam botani disebut "pohon semu". Contoh paling umum dari kasus ini adalah "pohon" pisang.
Pohon mempunyai daun yang berwarna hijau berfungsi sebagai tempat untuk memasak makanannya sendiri. Tumbuhan yang mempunyai daun berwarna hijau sering disebut dengan "autotrof" atau menyediakan makanannya sendiri dengan proses fotosintesis.
Di dalam hutan pohon tumbuh dengan berbagai macam dan bentuk, dapat diklasifikasikan sesuai ukuran atau bentuk dari pohon tersebut. Pohon-pohon yang tumbuh dengan kerapatan tertentu mempunyai tajuk yang menyatu dikenal dengan nama "kanopi".
Lone Cypress in Monterey
Terletak di Monterey Peninsula, California. Karena dihimpit batu dan terletak pas diatas tebing, dengan pemandangan indah langsung menghadap Samudera Pasifik, membuat Pohon ini semakin indah untuk dipandang.
Circus Trees
Sebenenarnya ini merupakann pohon biasa dari jenis apa saja, namun sedari kecil di rangkai dan di bentuk sehinga menjadi bentuk seperti yang diinginkan. Di butuhkan keuletan dan kasih sayang ekstra sehingga terjadi pohon luar biasa seperti ini.
Basket Tree
The two-legged tree
Ladder tree
Axel Erlandson underneath one of his arborsculpture
Giant Sequoias
General Sherman Pohon ini hanya tumbuh di Sierra Nevada, California. Jenis ini merupakan pohon terbesar di dunia (volume, luas dan lebar). Dimana pohon yang paling besar dinamakan “General Sherman” terletak di Sequoia National Park. Ukurannya mencapai 275 Kaki (83.8 m) dengan volume 52.500 (1.485 m3), dengan berat lebih dari 6000 ton, dan berumur kurang lebih 2.200 tahun.
<<< Prev - Pohon - Pohon Menakjubkan - Next >>>
Sumber : www.neatorama.com.
Terjemahan : www.ngacir.com.
JUAL BENIH POHON EKSOTIS
JUAL BENIH BAOBAB (Adansonia Digitata)
|